Senin, 23 Juni 2014

ACHMAD HULAEFI : TAK SEMPAT PUNYA PACAR


Lahir di keluarga sederhana, sulung dari 5 bersaudara ini telah mengangkat keluarga dengan prestasi cemerlang di cabang olahraga wushu. Ya, Achmad Hulaefi adalah olahragawan wushu putra terbaik Indonesia saat ini. Akrab disapa dengan nama Ulai, putra pasangan Iskandar Fauzi dan Yuliana ini masih kuliah di Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Jakarta. Tapi berkat prestasinya, Ulai telah memperoleh pekerjaan sebagai PNS di Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Selatan. 

Pemuda tampan kelahiran Jakarta, 14 Oktober 1989 ini adalah keponakan Ahmad Rivai, olahragawan wushu yang kini menjadi pelatih di Sasana Inti Bayangan, Jakarta. Dari sang paman inilah Ulai mengenal wushu, di samping kakeknya yang juga pendekar wushu di masa muda. Padahal awalnya Ulai menekuni sepakbola yang memang jadi hobinya. Ternyata setelah mengenal wushu, Ulai berpindah hati ke olahraga tak terukur ini. Toh ia tetap cinta sepakbola disamping main gim dan makan!

Soal postur, dengan tinggi 169 cm dengan berat 65 kg, Ulai jadi lincah bergerak memperagakan jurus-jurus indah wushu. Dibanding olahragawan wushu lain, Ulai unggul dalam kecepatan dan kekuatan hingga gelar juara sering disabetnya. 

Meskipun sibuk berlatih wushu, Ulai tak melupakan kewajibannya sebagai abdi negara. Ia tetap berangkat ke kantor tiap hari, meskipun selalu mendapat dispensasi untuk berlatih dan bertanding. Kemudahan itu membuat tekad Ulai makin kuat untuk terus memberikan prestasi terbaik untuk Indonesia sekaligus memuliakan keluarganya. Apalagi ayahnya 'hanya' wiraswastawan kecil yang harus menghidupi 6 anggota keluarga. Itulah yang mendorong Ulai ingin membaktikan diri pada keluarga, lebih-lebih sebagai anak sulung. Semua itulah yang membuat energi dan waktu Ulai habis hingga tak terpikir memiliki kekasih hingga kini. Akhir bulan ini Ulai dan Lindswell Kwok sebagai 2 olahragawan wushu terbaik Indonesia akan dikirim ke RRC untuk latihan persiapan Asian Games. Semoga makin berjaya!

Prestasi: 
- Medali perak nomor daoshu putra Kejuaraan Asia Singapura 2005
- Medali perak nomor gunshu putra Kejuaraan Asia Singapura 2005
- Medali perunggu nomor daoshu putra Kejuaraan Dunia Yunior Malaysia 2006
- Medali perunggu nomor gunshu putra Kejuaraan Dunia Yunior Malaysia 2006
- Medali perunggu nomor chanquan putra Kejuaraan Dunia Yunior malaysia 2006
- Medali emas nomor gunshu putra Kejuaraan Internasional Hong Kong 2010
- Medali emas nomor daoshu putra Kejuaraan Internasional Hong Kong 2010
- medali emas nomor chanquan putra Kejuaraan Internasional Hong Kong 2010
- Medali emas nomor daoshu putra Kejuaraan Internasional Beijing 2010
- Medali emas nomor chanquan putra Kejuaraan Internasional Beijing 2010
- Medali emas nomor gunshu putra Kejuaraan Internasional Beijing 2010
- Medali emas nomor daoshu & gunshu putra SEA Games Palembang 2011
- Medali emas nomor gunshu putra SEA Games Myanmar 2013
- Medali emas nomor daoshu putra SEA Games Myanmar 2013
- Medali perak nomor chanquan putra SEA Games Myanmar 2013
(MGH/Foto: Bolanews) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar