Rabu, 02 Mei 2012

SRI LUCE RUSNA & HAPPY SALMA : MENEMBUS AMERIKA DENGAN PERHIASAN


Diam-diam, aktris, model, dan penulis Happy Salma sukses menembus Amerika. Bukan lewat film atau tulisannya, namun dengan bisnis perhiasan bermerek Tulola. Bukan sembarang perhiasan, karena Tulola menawarkan desain yang unik, perpaduan modernitas  dengan berkarakter etnik Indonesia.  Berkat desain yang unik dan istimewa ini, Tulola dinobatkan oleh majalah W terbitan Amerika Serikat sebagai salah satu perhiasan terbaik dan paling ingin dimiliki oleh para wanita. 

Tidak sendirian, Happy menjalankan bisnis ini bersama sahabatnya, Sri Luce Rusna, wanita Bali yang lahir dan besar di Manhattan, Amerika Serikat. Urusan desain diserahkan pada Sri yang memiliki bakat merancang perhiasan dari sang ibu, Desak Nyoman Suarti, seorang perancang bisana dan perhiasan ternama di Bali. Merek Tulola sendiri diambil dari nama putri Sri, Putu Lola, yang juga merupakan inspirasi bisnis perhiasan ini.

Tahun 2010, Sri dan Happy membuka toko Tulola yang pertama di New York, Amerika Serikat. Tidak setengah-setengah, merekapun menyewa Humas untuk mempromosikan Tulola di Negeri Obama itu. Dalam waktu singkat, Tulola sukses menembus majalah-majalah Amerika seperti Harper's Bazaar, Life and Style, NME, Pregnancy, dan Savy. Tidak hanya di halaman dalam, Tulola dikenakan para model sampul majalah. Hasilnya, Tulola semakin lama semakin diminati kaum wanita Amerika Serikat. Bahkan sejumlah selebriti setempat juga menjadi pemakai Tulola, diantaranya Courtney Love, Mischa Barton, Ali Fedotowsky, Jessica Lucas, Brooke Burke, dan Kelly Rowland.

Mengimbangi permintaan pasar Amerika Serikat yang semakin meningkat, tahun ini, Sri dan Happy akan membuka satu toko lagi di New York dan memperluas pasar ke kawasan Asia. (MGH/Foto: sub-cult.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar