Jumat, 21 Desember 2012

MISDAN YUNIP : 3 EMAS + REKOR ANGKAT BESI SEA GAMES

Lewat olahraga angkat besi, Misdan Yunip berhasil meraih 3 kali menjadi juara angkat besi kelas 69 kg putra SEA Games. Ia bahkan pernah memegang rekor SEA Games di kelas tersebut. Misdan yang akrab dipanggil 'Ucok' merupakan salah satu atlet gemblengan Padepokan Gajah Lampung di Pringsewu (Lampung). Dari angkat besi pula Ucok bisa membangun rumah yang cukup mentereng di kampungnya, membeli sawah, dan kebun bagi keluarganya. Lebih dari itu, Ucok tak perlu pusing memikirkan nasibnya bila kelak tak lagi aktif di arena angkat besi. Pasalnya, aah seorang putra ini telah diterima bekerja sebagai PNS. Kesuksesan Ucok ini memotivasi para orangtua di desanya untuk mendorong putra-putri mereka menekuni olahraga angkat besi. 

Nama Misdan Yunip juga pernqah menghiasi berbagai media olahraga menjelaqng Olimpiade Athena (2008). Kala itu, pemilik Padepokan Gajah Lampung, Imron Rosadi protes pada PABBSI atas dugaan manipulasi data prestasi atlet yang mebuat 2 atlet, salah satunya Misdan Yunip, tercoret dari kontingen angkat besi ke Olimpiade.(MGH)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar