Sabtu, 29 Desember 2012

JACK BROWN : PEMAIN CILIK TERBAIK 2012 VERSI MANCHESTER UNITED


Kecil-kecil cabe rawit. Biarpun kecil tapi prestasi internasional. Begitulah Jack Brown, bocah blasteran Inggris-Indonesia yang berhasil meraih predikat The Best Talent dalam The World Final Skill Test 2012 Manchester United Soccer School di Old Trafford (Inggris). Ini merupakan kompetisi adu bakat internasional antar pemain cilik usia 10-16 tahun yang diadakan klub papan atas Inggris, Manchester United (MU). Tak hanya sekali ini, sebelumnya Jack telah berulang kali meraih predikat The Best di Manchester United Soccer School (MUSS), bahkan mengalahkan anak-anak yang lebih tua. Jackpun beberapa kali dinobatkan menjadi pemain terbaik dalam turnamen sepakbola anak-anak di luar negeri. 

Jack Brown lahir di Jakarta, 2 November 2001 dari ayah berkebangsaan Inggris, Lance Brown, dan ibu asli Indonesia, Indah. Uniknya, hobi sepak bola Jack tidak diwarisi dari sang ayah yang justru lebih senang bermain  rugby dan hoki. Untunglah, ada George, kakak Jack yang juga hobi bermain sepakbola. Jadilah hobi Jack bermain sepak bola tersalurkan. Bersama sang kakaklah George bermain sepakbola bersama di rumah. Lebih untung lagi, kedua orangtuanya mendukung penuh minat Jack dan George terhadap sepakbola. Setiap liburan sekolah, Jack dan George didaftarkan ke football summer camp MUSS di berbagai negara. Hasilnya, sangat menggembirakan. Jack selalu meraih yang terbaik diantara teman-temannya hingga tahun ini meraih prestasi tertinggi di markas besar MU di Old Trafford. Meski berdaraqh campuran, Jack selalu mengaku orang Indonesia. Cita-citanya menjadi pemain sepakbola profesional dan menjadi orang Indonesia pertama yang  bermain di Manchester United. 'Galak' di lapangan rumput, sehari-harinya Jack bocah pendiam yang pemalu. 

Prestasi:
- The Best Talent Manchester United Soccer School Dubai (2006)
- The Best Player of The Year of Sony Tournament, Al Rasyid Elementary School, Nad Al Sheba, Dubai (2010)
- The Best Player, Dubai English Speaking School Tournament (2011)
- The Best Midfielder, IFA Tournament (2012)
- The Best Scorer Summer Camp Manchester United Soccer School Singapura (2012)
- The Best Talent di The World Final Skill Test Manchester United Soccer School, Inggris (2012)
(MGH - disarikan dari Berita Jatim/Foto: Fan Club)

1 komentar: