Jumat, 03 Agustus 2012

RANOMI KROMOWIDJOJO : 8 REKOR DUNIA RENANG DI TANGANNYA



Hari ini media internasional ramai memberitakan perenang Belanda, Ranomi Kromowidjojo. Pasalnya, dara cantik ini membuat prestasi gemilang di Olimpiade London: meraih medali emas sekaligus memecahkan rekor Olimpiade  renang 100 meter gaya bebas perorangan putri dengan waktu 53,00 detik. Hebatnya, pencapaian itu masih di bawah catatan terbaik Ranomi sehingga ia mengaku tidak puas dengan hasil final tersebut. Apapun pendapat Ranomi, prestasinya sangat diapresiasi publik Belanda. Ia bahkan disejajarkan dengan Mastenbroek dan De Bruijn, 2 perenang legendaris Negeri Kincir Angin. Padahal, De Bruijn adalah perenang idola Ranomi, selain  Melanie Schlanger. Apresiasi juga ditunjukkan Heineken, perusahaan bir besar Belanda yang langsung menyewa Alexandra Palace di London utara begitu Ranomi mencatat prestasi gemilang. Di istana yang biasa disebut 'Ally Pally' itulah timnas renang Belanda tinggal hingga Olimpiade usai. 

Meski membawa bendera Belanda, dari namanya kita langsung tahu, perenang bertinggi/berat 178 cm/67 kg ini keturunan Indonesia. Kakek dan Nenek Ranomi memang orang Jawa yang dipaksa hijrah ke Suriname oleh pemerintah kolonial Belanda. Sang ayah, Kromowidjojo yang lahir di Suriname, kemudian hijrah ke Belanda dan menikah dengan seorang wanita Belanda bernama Netty. Dari pernikahan itu lahirlah Ranomi dan saudara laki-lakinya, Chjanoy. Hingga kini, Kromowidjojo masih fasih berbahasa Jawa. Lucunya, Kromowidjojo selalu berusaha mengajak setiap orang berwajah Melayu yang ditemuinya mengobrol dalam bahasa Jawa. "Iso boso Jowo?" (bisa berbahasa Jawa?) begitu sapanya, berusaha mencari saudara dari tanah leluhur. Reporter JPNN yang bertemu Kromowidjojo saat meliput Olimpiade di London langsung mendapat hadiah kartu pos dan tanda tangan Ranomi setelah Kromowidjojo tahu sang reporter bisa berbahasa Jawa! Lebih dari itu, reporter beruntung itu mendapat kenang-kenangan foto bersama dan diperkenalkan pada anggota keluarga Ranomi lainnya. Wah senangnya!


Ranomi lahir di kota Sauwerd, 20 Agustus 1990.Dibanding saudara laki-lakinya, wajah Ranomi lebih Indonesia. Jauh sebelum pencapaiannya di Olimpiade kali ini, Ranomi telah mencatat berbagai prestasi dan rekor kelas dunia. Ia bahkan telah meraih medali emas internasional pertamanya pada umur 15 tahun! Toh ia tak mengabaian pendidikan formal. Di samping kesibukannya sebagai atlet profesional, Ranomi tetap menekuni kuliahnya di Business School Notenboom jurusan administrasi bisnis. Ranomi tinggal di Eindhoven. Ingin kenalan bisa langsung tulis email ke info@ranomi.nl atau cari kabar terbarunya di www.ranomi.com

Prestasi: 
- Medali emas 4x100 meter  gaya bebas beregu putri European LC Championship (2006)
- Medali perunggu 4x100 m gaya bebas beregu putri World LC Championship Melbourne (Australia, 2007)
- Medali emas 4x100 m gaya bebas beregu putri European Aquatics Championships Eindhoven (Belanda, 2008)
- Juara dunia 4x200 m gaya bebas beregu putri FINA Short Course World Championships Manchester (2008)
- Medali emas  4x100 m gaya bebas beregu putri Olimpiade Beijing (2008)
- Medali emas 4x50 m gaya bebas beregu putri European Short Course Swimming Championships Rijeka (Kroasia, 2008)
- Medali emas 4x50 m gaya ganti beregu putri European Short Course Swimming Championships Rijeka (Kroasia, 2008)
- Medali perungggu 100 m gaya bebas putri European Short Course Swimming Championships Rijeka (Kroasia, 2008)
- Medali emas 4x100 m gaya bebas beregu putri World LC Championships Roma (2009)
- Medali emas 50 m gaya bebas putri FINA World Swimming Championships (2010)
- Medali emas 100 m gaya bebas putri FINA World Swimming Championships (2010)
- Medali emas 4x100 m gaya bebas beregu putri FINA World Swimming Championships (2010)
- Medali emas 4x100 m gaya bebas beregu putri World Aquatics Championships (2011)
- Medali perunggu 100 m gaya bebas putri World Aquatics Championships (2011)
- Medali emas 100 m gaya bebas putri Olimpiade London (2012)

Rekor:
- Rekor dunia 4x100 m gaya bebas beregu putri, Dutch Open Swim Cup (2007)
- Rekor dunia 4x50 m gaya bebas beregu putri, European Short Course Swimming Championships Debrecen (Hongaria, 2007)
- Rekor dunia 4x100 m gaya bebas beregu putri European Aquatics Championships Eindhoven (Belanda, 2008)
- Rekor dunia 4x200 m gaya bebas beregu putri FINA Short Course World Championship Manchester (2008)
- Rekor dunia 4x100 m gaya bebas beregu putri World LC Championships Roma (2009)
- Rekor FINA World Swimming Championships 100 m gaya bebas putri (2010)
- Rekor dunia 4x100 m gaya bebas beregu putri World Aquatics Championships (2011) 
- Rekor Olimpiade 100 m gaya bebas putri, London (2012)
(MGH/Foto: Soenar Chamid)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar