Rabu, 21 Mei 2014

RICKY KARANDA SUWARDI : TERTAMBAT HATI ANGGOTA KOWAD


Hari ini, kita kembali berkenalan dengan anggota Tim Thomas Indonesia yang sedang berlaga di India.  Inilah Ricky Karanda Suwardi yang mengawal sektor ganda putra bersama Berry Angriawan. Sebelumnya Ricky sempat beberapa kali berganti tandem baik di nomor ganda putra maupun campuran dan meraih prestasi internasional. 

Ricky lahir di kota udang Cirebon (Jawa Barat), 21 Januari 1992. Sudah cukup lama ia menjalin kasih dengan dara cantik anggota KOWAD (Korps Wanita Angkatan Darat) yang juga atlet voli, Rindy Puspa Ningrum. Pemuda islam bertinggi 170 cm ini merupakan binaan klub bulutangkis Mutiara Bandung. 

Prestasi:
A. Ganda Putra
- Juara Ciputra Hanoi Vietnam International Challenge 2012 (bersama Muhammad Ulinnuha)
- Juara Victor Indonesia International Challenge 2012 (bersama Muhammad Ulinnuha)
- Medali perak SEA Games 2013 Myanmar (bersama Berry Angriawan)
- Juara 2 Dutch Open Grand Prix 2013 Belanda (bersama Berry Angriawan)
- Juara 2 London Grand Prix Gold 2013 Inggris (bersama Berry Angriawan)

B. Ganda Campuran
- Medali perunggu Asian Junior Badminton Championships 2010 (bersama Della Destiara Haris)
(MGH/Foto: Koleksi Pribadi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar