Kamis, 08 Mei 2014

ELWINDY CHANDRA : JUARA KONTES PERANCANG MUDA SEDUNIA


Lebih dulu dikenal dengan nama Windy Chandra, pecinta anjing ini mengganti nama menjadi Elwindy untuk menghormati marga ibunya. Menekuni dunia mode sebagai perancang sejak menjuarai Concours International Des Jeunes Createurs De Mode 2005, kontes tingkat dunia bagi para perancang busana muda, karya-karyanya berciri feminin, mewah dengan detail yang rumit. 

Windy, demikian pria humoris ini biasa disapa, lahir di Jakarta tanggal 22 Januari. Setamat Madison Central High School , Richmond, Kentucky (Amerika Serikat), Windy memilih kuliah mode di negara yang sama. Academy of Art University di San Francisco, California yang dipilih sebagai tempat menimba ilmu. Kenapa mode? Jangan heran. Windy memang sangat menyukai fashion. Ia bahkan mengoleksi sepatu sejak lama. Di luar minatnya pada dunia mode, Windy gemar makanan enak (kalau yang satu ini, siapa juga yang nggak suka ya?). Mau makanan Indonesia, Cina, barat, asal enak, hajar saja!

Kalau kecintaan pada anjing, jelas tak perlu diragukan lagi. Tak hanya memelihara banyak anjing, Windy sering mengajak sahabat-sahabat kaki 4-nya ke kantor hingga tidur di tempat tidurnya. Soal musik, Windy menyukai aliran bossanova, acid jazz, dan pop rock. Idolanya Tia AFI, Djiwa, dan The Manakarra. 

Tapi bagaimana Windy memandang dirinya sendiri? "Saya percaya kita semua diciptakan sama. Saya tidak menyukai diskriminasi ras dan penggolongan-penggolongan. Saya sangat senang bersosialisasi dan selalu ingin meningkatkan kualitas seni karya-karya saya. Saya juga tidak menyukai orang yang suka berpura-pura, saya sendiri tergolong blak-blakan. Sangat mencintai fashion, jelas! Tentang profesionalitas, saya selalu berusaha memberikan yang terbaik," tegas pria yang bermukim di Jakarta ini. 

Untuk Anda, Windy menitipkan pesan: "Gantungkan cita-cita setinggi langit. Ketekunan dan kegigihan adalah kunci menuju keberhasilan."
(MGH/Foto: Koleksi Pribadi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar