Sabtu, 31 Mei 2014

JAGUNG BUNGKUS JAGUNG

Bahan:
Jagung rebus   250 gr (serut)
Tepung jagung   75 gr
Tepung tapioka   50 gr
Telor ayam   1 btr
Bawang Bombay cincang   2 sdm
Bawang putih cincang   1 sdt
Kaldu instan   1 sdt
Merica   secukupnya

Isi:
Minyak goreng untuk menumis   2 sdm
Bawang Bombay cincang   2 sdm
Daging giling ayam   100 gr
Cabe merah   2 buah (iris panjang)
Kecap ikan   1 sdt
Garam   secukupnya
Merica   secukupnya
Telor rebus   2 btr (iris 10 bagian)

Cara Membuat:
1. Isi:
- Tumis bawang Bombay dan daging ayam.
- Masukkan irisan cabe, kecap ikan, garam, dan merica. 
- Aduk rata. Bisa ditambahkan sedikit air agar ayam matang. 
- Angkat dan sisihkan.
- Bagi 10 bagian. 
2. Campur kedua jenis tepung, jagung serut, kedua jenis bawang, cabe, dan telor. 
3. Bubuhkan kaldu instan dan merica. Aduk rata.
4. bagi 10 bagian. 
5. Ambil 1 lembar kulit jagung.
6. Isi dengan 1/2 bagian adonan jagung yang sudah dibagi. Ratakan.
7. Beri 1 bagian adonan isi dan 1 potong telor rebus.
8. Tutup dengan sisa adonan jagung. Padatkan.
9. Lipat kulit jagung seperti lepet. Ikat dengan benang kasur.
10 Lakukan semua hingga jadi 10 bungkus.
11. Kukus hingga matang selama sekitar 15 menit. 
12. Angkat dan sajikan.

Info Saji:
Untuk: 10 bungkus (145 kal/bungkus)
(Resep: Ibu Tuti Soenardi/Kompas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar