Tepung terigu protein rendah 100 gr
Gula pasir halus 40 gr
Minyak goreng 60 gr
Tape singkong 50 gr
Santan kental instan 30 gr
Air 25 ml
Pewarna makanan kuning tua 2 tetes
Kuning telur 4 butir
Putih telur 4 butir
Garam 1/2 sdt
Cream of tar tar 1/2 sdt
Gula pasir 60 gr
selai murbai (strawberry) 100 gr (untuk olesan)
Cara Memasak:
1. Blender halus tape singkong, santan, dan air. Sisihkan.
2. Aduk rata minyak goreng, campuran tape singkong yang sudah diblender, dan pewarna makanan kuning tua. Sisihkan.
2. Ayak tepung terigu. Tambahkan gula halus. Aduk rata.
3. Tuang campuran minyak sedikit demi sedkit ke dalam campuran terigu sambil diaduk rata.
4. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.
5. Kocok putih telur, garam, dan cream of tar tar sampai setengah mengembang.
6. Tambahkan gula sedkit demi sedikit sambil dikocok hingga mengembang.
7. Tuang sedikit demi sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaaduk perlahan.
8. Tuang ke atas loyang 30x25x3 cm yang dilapisi alas kertas roti tanpa dioles margarin.
9. Olesi kue dengan selai murbai.
10 Gulung dan padatkan.
Saran Saji:
Pilih tape yang benar-benar matang dan lembek agar lebih mudah tercampur rata.
Info Saji:
Untuk: 12 potong
(Resep: Majalah Sedap)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar