Tidak banyak yang tahu bahwa atlet senam era 80-an ini cucu Menteri Perdagangan Dalam Negeri Kabinet Dwikora 1 (1964-1966), Brigjen Ahmad Yusuf. Lebih ke atas lagi, buyutnya merupakan wedana di Pelabuhan Ratu (Jawa barat). Yang jelas di eranya, Dian Widjaja Kesumawati Arifin merupakan salah seorang atlet senam andalan Indonesia. 3 medali emas SEA Games telah dipersembahkan wanita langsing ini bagi Indonesia. Lulus dari STIE Perbanas, Dian bekerja selama 12 tahun di Bank Tabungan Negara (BTN) sebelum akhirnya kembali menekuni olahraga, tentu bukan sebagai atlet melainkan pengurus organisasi Ikatan Atlet Nasional Indonesia (IANI). Di sini, Dian mengurus Sumber Daya Manusia. Aktivitas ini membuatnya lebih tahu tentang kehidupan para atlet dan mantan atlet. Kenyataan masih banyak mantan atlet yang terlupakan, membuat Dian tergerak untuk berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan atlet dan mantan atlet. Iapun bergabung dengan partai politik, PDP yang dipilihnya. Kini Dian menjabat sebagai Wakil Sekretaris PLH PKN PDP. Prestasi: - Medali emas senam artistik SEA Games Jakarta 1979 - Medali emas senam artistik SEA Games Manila 1981 - Medali emas senam artistik SEA Games Bangkok 1985 (MGH/Foto: www.pdp.or.id) |
Serabi Indonesia (SERbA-serBI INDONESIA), berisi tulisan tentang sisi positif Indonesia. Dipersembahkan untuk saudara-saudari sebangsa.
Senin, 28 Maret 2011
DIAN ARIFIN : 3 EMAS SENAM SEA GAMES
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar