Selasa, 24 Juli 2012

RICHARD SAM BERA : ANEKA REKOR RENANG INTERNASIONAL


Tak hanya prestasi yang telah diukirnya di berbagai kejuaraan renang internasional, namun juga sejarah. Di ajang olahraga terakbar se-Asia Tenggara, SEA Games, Richard tercatat sebagai pemegang rekor renang 100 meter perorangan putra. Richard pulalah perenang yang memegang rekor paling sering memenangkan medali emas SEA Games. Ia juga membukukan rekor renang 100 meter perorangan putra dalam ajang kejuaraan antar mahasiswa di Amerika Serikat saat kuliah di negeri Obama itu. Richard juga 4 kali meraih penghargaan All-American Divisi 1 NCAA . 

Richard lahir di Jakarta, 19 Desember 1971, meraih gelar Bachelor of Science di bidang politik dan ekonomi dari Arizona State University. Kini ia bekerja sebagai Editor-in-Chief majalah FHM Indonesia dan Men's Fitness Indonesia sembari menulis artikel kesehatan untuk website ghiboo.com Di waktu luangnya, Richard rajin mengikuti kejuaraan triathlon di berbagai negara, termasuk tingkat dunia! Namun dunia renang tentu tak dilupakannya. bersama sesama mantan perenang Albert C. Sutanto, Richard mendirikan klub renang Millenium Aquatic Club yang berlokasi di Cikini, Jakarta Pusat. Richard juga menggemari olahraga sepakbola dan bersepeda. Ia bahkan bisa ditemui setiap pukul 5 pagi, bersepeda sepanjang jalan Sudirman, Jakarta. Untuk kalangan dekatnya, Richard juga biasa dipanggil Icad. 

Prestasi:
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games (1989)
- Medali perunggu 100 meter perorangan putra Asian Games, Beijing (1990)
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games (1991)
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games (1995)
- Medali emas 50 meter perorangan putra SEA Games (1995)
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games (1997)
- Medali emas 50 meter perorangan putra SEA Games (1997)
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games (1999)
- Medali emas 50 meter perorangan putra SEA Games (1999)
- medali perak 50 meter perorangan putra, World Swimming Championship, Hongkong (2000)
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games (2001)
- Medali emas 100 meter perorangan putra SEA Games(2005)
(MGH/Foto: Koleksi Pribadi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar