Rabu, 15 Agustus 2018

RUJAK PETIS SAYURAN


Bahan:
Kangkung
Taoge
Kacang panjang
Wortel
Kol
Mentimun
Daun selada
Tahu goreng
Tempe goreng
Lontong
Kerupuk udang
Emping melinjo
Jeruk limau
Sayuran lain sesuai selera
Bumbu (untuk 1 porsi):
Cabe rawit     3-4 buah
Terasi     1 potong (bakar)
Kencur     1 btr
Bawang putih     1 siung
Gula Jawa
Garam     secukupnya
Petis udang     1-2 sdm
Kacang tanah     2 sdm (sangrai)
Jeruk limau     1-2 buah (ambil airnya)
Air matang     sedikit

Cara memasak:
1. Gerus bumbu.
2. Tuangi sedikit air matang, campurkan petisnya.
3. Perciki air jeruk limau.
4. Rebus semua sayur kecuali daun selada dan mentimun.
5. Sajikan di piring dengan irisan lontong, tahu dan tempe goreng.
6. Letakkan kerupukudang dan emping melinjo di atasnya.
7. Bumbu disajikan terpisah.
(Nyonya Rumah/Kompas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar