Jumat, 17 Agustus 2018

BILLY MUHAMMAD ISLAM : JUARA DI ARENA, CEMERLANG DI SEKOLAH


Pada Asian Games 4 tahun lalu yang diadakan di Incheon (Korea Selatan), atlet boling muda Billy Muhammad Islam berhasil memboyong medali perunggu nomor duo putra bersama Hardy Rachmadian. Saat itu Billy baru berumur 17 tahun. Kini, Billy kembali memperkuat tim Merah Putih di Asian Games, kali ini di 'rumahnya' sendiri. Bukan lagi remaja belasan tahun, Billy kini 21 tahun dengan permainan yang lebih matang.

Lahir 30 Maret 1997 di Bandung, atlet bertinggi 170 cm dan berat 107 kg ini tak hanya berprestasi di arena boling. Billy juga siswa yang cemerlang di sekolah. Umur 14 tahun ia sudah masuk SMAN 3 Bandung. Nah, berprestasi di bidang non akademik bukan berarti sekolah jadi keteteran kan.

Prestasi:
- Medali emas boling nomor tim putra Asian School Bowling Championships 2012, Jakarta (bersama Adhiguna Widiantoro, Diwan Rezaldy Syahril, & Sean Christian Reinhart)
- Medali perunggu boling double putra Asian School Bowling Championships 2012, Jakarta (bersama Adhiguna Widiantoro)
- Medali perak boling all event putra Asian School Bowling Championships 2012, Jakarta 
- Medali emas boling double putra Asian Youth Games 2013 Hongkong (bersama Diwan Rezaldy Syahril)
- Medali perak boling all event putra Asian Youth Games 2013 Hongkong
- Medali perunggu boling ganda putra Asian Games Incheon 2014 (bersama Hardy Rachmadian)
(mgh/foto: istimewa)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar