Rabu, 24 April 2013

MI INSTAN BLIMBING PINDANG


Bahan:
Mi instan Rasa Soto Mie   1 bks
Ikan pindang   2 ptg kecil
Air   500 ml
Blimbing wuluh   2 buah (iris tipis)
Daun ginseng   2 ikat (potong-potong)
Jeruk nipis   1/2 buah (ambil airnya)
Cab rawit merah   20 buah (ulek kasar)
Bawang putih   1 siung (cincang halus)

Bahan Pelengkap:
Telur rebus   3 btr (potong 2)
Tomat   2 buah (potong-potong)

Cara Memasak:
  1. Rebus ikan pindang dalam air mendidih selama 10 menit. Masukkan blimbing wuluh dan daun ginseng. Masak sampai mendidih. Angkat sayurannya dan tiriskan.
  2. Masukkan mi instan. Masak sampai matang. Tambahkan bumbu mi instan, jeruk nipis, cabe rawit merah, dan bawang putih. Aduk rata.
  3. Sajikan mi instan Rasa Soto Mie dengan daun ginseng, irisan tomat, dan telur rebus.(Resep: Indomie)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar