Bahan:
Daging pinggiran has (atau daging sengkel) 1/2 kg
Tempe semangit (tempe yang sudah 4 hari) 1 ptg (gerus kasar)
Tempe segar 1 ptg (potong-potong)
Cabai rawit merah 10 buah (biarkan utuh)
Cabai hijau 3 buah (iris kasar)
Daun jeruk 5 lbr
Sereh 2 btg (memarkan bagian putihnya)
Lengkuas 2 iris (memarkan)
Daun salam 3 lbr
Santan yang sedang kentalnya 1/4 l
Minyak goreng 3 sdm (untuk menumis)
Bumbu Yang Digerus:
Cabai merah 5 buah
Bawang merah 6 btr
Bawang putih 3 siung
Kencur 2 btr
Ketumbar 1 sdt (sangrai)
Irisan gula Jawa 1 sdm
Garam sesuai selera
Cara Memasak:
1. Rebus daging sampai empuk lalu potong-potong persegi kecil.
2. Tempe diiris-iris persegi panjang atau sesuai dengan selera.
3. Tumis bumbu yang digerus sampai harum baunya.
4. Masukkan sereh, lengkuas, dan daun salam. Aduk-aduk sebentar lalu masukkan ke dalam rebusan daging.
5. Tambahkan tempe, cabai rawit, dan irisan cabai hijau.
6. Biarkan sampai bumbu-bumbu meresap. Tambahkan santan.
7. Didihkan beberapa saat sambil diaduk-aduk dan kuah agak mengental.
8. Hidangkan dengan kerupuk gendar dan macam-macam sayuran rebus seperti untuk pecel.
9. Sebagai pelengkap, sediakan sate telur puyuh dan rempeyek udang.
(Resep: Nyonya Rumah/Kompas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar