Minggu, 02 September 2018

TIARA ANDINI PRASTIKA : CEDERA JARI TETAP BOYONG MEDALI EMAS


Tampil dalam kondisi cedera jari tangan, Tiara tetap mampu menjadi yang terbaik di cabang olahraga balap sepeda MTB nomor downhill putri Asian Games 2018. Medali emaspun direbutnya. Semangat dan tekad Tiara yang kuat mengalahkan rasa sakit di jarinya yang didapat akibat cedera saat mengikuti Kejuaraan Asia tahun lalu.

Tiara lahir di Semarang, 22 Maret 1996 dari pasangan Maruto Heru Prabowo dan Dwi Heri Sucianti Kasmo. Anak ke-3 dari 5 bersaudara ini masih kuliah di Universitas Semarang.  Tiara mulai fokus ke olahraga balap sepeda downhill sejak umur 16 tahun. Sebelumnya ia menekuni balap sepeda jalan raya. Downhill yang termasuk olahraga ekstrem memkat hatinya karena lebih memicu adrenalin. Cita-citanya setelah tak lagi menjadi atlet sederhana saja, menjadi PNS. Ingin kenal lebih dekat dengan Tiara, bisa ke:
Instagram: tiara_andini_Prastika 
Facebook: Tiara Andini Prastika

Prestasi:
- Medali perunggu Specilized Asia Pacific Downhill Challenge 2012
- Medali perunggu downhill putri Kejuaraan Asia 2017
- Medali perunggu downhill putri Kejuaraan Asia 2018
- Medali emas downhill putri Asian Games 2018 Jakarta.
(mgh/foto: istimewa)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar