Minggu, 12 Juni 2011

TUMIS CAMPUR

Bahan:
Tempe   250 gr (potong persegi 1 cm)
Daging tetelan/sengkel   150 gr
Cabai hijau   50 gr
Cabai merah   50 gr (potong 1 cm)
Pete   1 papan (kupas, belah 2)
Bawang merah   6 btr
Bawang putih   3 siung (iris-iris)
Daun salam   2 lbr
Lengkuas   1 iris (memarkan)
Terasi   1 cm
Kecap manis   5 sdm
Garam   secukupnya
Minyak goreng


Cara Memasak:
1. Rebus daging hingga lunak, potong dadu.
2. Tumis kedua macam bawang sampai harum.
3. Masukkan kedua macam cabai, pete, lengkuas, dan daun salam.
4. Aduk-aduk sampai cabai layu. Bubuhi kaldu.
5. Masukkan irisan daging, tempe goreng, terasi, dan kecap.
6. Aduk-aduk sampai airnya terserap. Angkat.
(Resep:Nyonya Rumah/Kompas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar