Dua kali mengikuti Asian Beach Games, dua kali pula binaragawan berusia 45 tahun ini memenangkan medali emas binaraga kelas 75 kg. Semuanya berkat latihan keras dan pengorbanan yang besar pula. Bagaimana tidak, dalam keadaan tidak memiliki pekerjaan tetap (tahu kan, penghasilan sebagai atlet binaraga di Indonesia belum bisa dijadikan 'sandaran' hidup) ia rela merogoh kocek Rp 12 juta setiap bulan untuk membeli suplemen yang wajib dikonsumsi binaragawan profesional. Belum lagi ia mesti berlatih tekun di pusat kebugaran yang pastinya juga tidak murah.
Tidak sia-sia, binaragawan asal Bengkulu ini berhasil membawa pulang medali emas ajang dwi tahunan, Asian Beach Games 2008 yang digelar di Bali. Prestasi cemerlangnya berulang dalam ajang yang sama 2 tahun kemudian di Muscat, Oman. Kini, Syafrizaldi bermukim di Surabaya.(MGH/Foto:Ezra Shaw)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar