Rabu, 03 Oktober 2012

PERUSAHAAN KOSMETIKA NASIONAL KALIBER INTERNASIONAL

Siapa tak kenal Martha Tilaar Group, perusahaan raksasa kosmetika nasional yang membawahi sekitar 10 perusahaan dan memproduksi banyak merek kosmetika, mulai yang berbasis tradisional hingga produk spa. Sari Ayu, SA, Biokos, PAC, Mirabella, Dewi Sri Spa, Cempaka, dan banyak lagi merek kosmetika produksi grup ini sangat dikenal di pasar nasional bahkan telah dijual di pasar berbagai negara seperti Perancis, Amerika Serikat, Korea Selatan, Malaysia, dan banyak negara lainnya. Pasarnya telah meliputi 4 benua! Padahal awalnya, bisnis ini diawali dari garasi rumah. Pendirinyapun 'hanyalah' ibu rumah tangga, Martha Tilaar yang kini menjelma menjadi salah seorang raksasa bisnis internasional. Untuk selalu meningkatkan kualias, Martha Tilaar Group juga mempunyai laboratorium di Paris. 

Lebih penting dari berbagai penghargaan internasional, Martha Tilaar Group tidak melupakan Indonesia yang menjadi inspirasi dan akarnya. Menggunakan bahan-bahan asli Indonesia dan selalu berusaha menggali inspirasi dan inovasi dari kekayaan tradisi Indonesia merupakan keistimewaan salah satu perusahaan kebanggaan Indonesia ini. Untuk itu, perusahaan ini menggandeng lembaga penelitian perguruan tinggi terkemuka Indonesia. Salah satu yang telah lama digandeng Martha Tilaar group adalah Institut Pertanian Bogor (IPB). Dari hasil penelitian para ilmuwan Indonesia, Martha Tilaar Group mengembangkan produk-produk mereka. 

Prestasi:
- The Most Admired Enterprise in ASEAN untuk kategori inovasi dari ASEAN Business Council (2009)
- Asia Responsible Entrepreneurship Awards atas nama PT Martina Berto Tbk untuk kategori Green Leadership (2012)
(MGH)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar