Senin, 24 Desember 2018

NI MADE DWIYANTI : TETAP BERTANDING SAAT HAMIL MUDA



Berpasangan dengan pendekar silat asal Bali lainnya, Sang Ayu Sidan Wilantari, Ni Made Dwiyanti memenangkan medali emas nomor seni ganda putri dari ajang Asian Games 2018 pertengahan tahun ini. Padahal dua pendekar wanita ini sempat cuti panjang dari arena pencak silat karena bergantian melahirkan. Dwiyanti sendiri telah membuktikan ketangguhannya dengan bertanding di PON Jawa Barat 2016 dalam keadaan hamil muda. Hebatnya saat itu ia tetap mampu meraih medali emas sekaligus mempertahankan janinnya hingga tiba saat kelahirannya. Sebelumnya, Dwiyanti dan Ayu juga telah mengukir prestasi internasional sebagai pesilat khususnya di nomor seni ganda putri, termasuk menjadi juara dunia di tahun 2010. Ironisnya, tetap saja ada yang meragukan kemampuan Dwiyanti sebagai pesilat yang akan memperkuat Tim Pencak Silat Indonesia di Asian Games. Namun, terbukti Dwiyanti dan Ayu mampu membuktikan bahwa mereka berdua memang pesilat yang terbaik untuk nomor seni ganda putri di Asia. Tak heran, Dwiyanti mendedikasikan  kemenangannya di Asian Games 2018 untuk sang putra tersayang.

Prestasi:
- Medali emas nomor seni ganda putri Kejuaraan Dunia Pencak Silat Jakarta 2010
- Medali emas pencak silat nomor seni ganda putri SEA Games Jakarta-Palembang 2011
- Medali emas pencak silat nomor seni ganda putri Asian Games Jakarta-Palembang 2018
(mgh/foto: Nusabali)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar