Kamis, 23 Mei 2013

TUMIS JAGUNG PUNTREN

Bahan:
Jagung puntren   200 gr (belah 2 memanjang)
Cabe hijau   200 gr (potong kasar)
Udang   100 gr (kupas, garami)
Bawang merah   4 btr (iris halus)
Bawang putih   2 siung (iris halus)
Gula 
Garam
Minyak goreng
Air   1/2 cangkir

Cara Membuat:
1. Tumis kedua macam bawang hingga layu. 
2. Masukkan udang.
3. Aduk-aduk hingga udang berubah warna.
4. Masukkan jagung dan cabe hijau. 
5. Tuangkan air dan bumbu-bumbu.
6. Didihkan beberapa saat.
7. Angkat.
(Resep: Nyonya Rumah/Kompas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar