Sekelompok bocah Dusun Groyokan, Prambanan, Klaten (Jawa Tengah) digabungkan dalam paduan suara di tahun 1999. Hasilnya, sejak tahun 2007 hingga kini, mereka telah berkali-kali menyabet penghargaan kelas dunia! Inilah Vocalista Angels yang dibentuk Yason Christy Pranowo, sarjana Institut Seni Indonesia (ISI). Yason pula yang berperan sebagai pelatih sekaligus konduktor paduan suara ini. Semua berawal dari keinginan sederhana: membekali bocah-bocah desa dengan kemampuan olah vokal yang baik. Hebatnya, dari awal berdiri hingga sekarang, para anggota Vocalista Angels tidak ditarik bayaran sepeserpun alias gratis! Tak heran, mereka yang bergabung benar-benar berbakat unggul.
Kelebihan utama Vocalista Angels seperti yang dikatakan para juri kejuaraan paduan suara dunia, terletak pada interpretasi dan ekspresi yang mengagumkan. Jadi, meskipun para peserta dari negara lain juga mempunyai kekuatan teknik vokal dan suara luar biasa, namun penampilan anak-anak Indonesia ini unggul karena membuat penonton tak pernah bosan dengan interpretasi dan ekspresi yag menawan.
Meskipun telah meraih prestasi internasional sejak tahun 2007, nama Vocalista Angels baru sedikit mendapat perhatian di dalam negeri setelah meraih 2 medali emas di ajang kejuaraan paduan suara sedunia di Cina (2010).
Sesuai konsepnya sebagai kelompok paduan suara anak, Vocalista Angels terus melakukan bongkar-pasang anggota. Mereka yang telah mencapai usia 18 tahun harus berhenti karena perubahan suara. Tentu, tugas manajemen yang dikomandoi CA Tersierra Rossa untuk terus menyiapkan bibit-bibit baru demi lancarnya regenerasi.
Sesuai konsepnya sebagai kelompok paduan suara anak, Vocalista Angels terus melakukan bongkar-pasang anggota. Mereka yang telah mencapai usia 18 tahun harus berhenti karena perubahan suara. Tentu, tugas manajemen yang dikomandoi CA Tersierra Rossa untuk terus menyiapkan bibit-bibit baru demi lancarnya regenerasi.
Prestasi:
- Juara Paduan Suara Tingkat Asia-Pasifik, Jakarta, 2007
- Medali emas kategori Children Choir, Asia Pacific Choir Games, Geongnam (Korea Selatan) 2008
- Medali emas kategori Folklore, Asia Pacific Choir Games, Geongnam (Korea Selatan) 2008
- Medali emas kategori Folklore, 6th World Choir Games, Shaoxing (Cina) 2010
- Medali emas kategori kategori Children Choir, 6th World Choir Games, Shaoxing (Cina) 2010
- Juara Paduan Suara Tingkat Asia-Pasifik, Jakarta, 2007
- Medali emas kategori Children Choir, Asia Pacific Choir Games, Geongnam (Korea Selatan) 2008
- Medali emas kategori Folklore, Asia Pacific Choir Games, Geongnam (Korea Selatan) 2008
- Medali emas kategori Folklore, 6th World Choir Games, Shaoxing (Cina) 2010
- Medali emas kategori kategori Children Choir, 6th World Choir Games, Shaoxing (Cina) 2010
- Medali emas kategori Folklore, 7th World Choir Games, Cincinnati, Ohio (Amerika Serikat) 2012
- Medali emas kategori Children Choir, 7th World Choir Games, Cincinnati, Ohio (Amerika Serikat) 2012
- Medali emas 7th World Choir Games, Cincinnati, Ohio (Amerika Serikat) 2012
(MGH/Foto: Anna Bentley)
- Medali emas kategori Children Choir, 7th World Choir Games, Cincinnati, Ohio (Amerika Serikat) 2012
- Medali emas 7th World Choir Games, Cincinnati, Ohio (Amerika Serikat) 2012
(MGH/Foto: Anna Bentley)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar